Ana Simanjuntak SP.d, MM Jabat Kepsek SMA 1 Namorambe


















Foto bersama usai Sertijab.


NAMO RAMBE (Kilasberita65): Ana Simanjuntak S.Pd MM, resmi menjabat sebagai Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Namorambe menggantikan pejabat lama Drs Joni, MM, Rabu (23/8).

Serah terima jabatan itu dilaksanakan di aula SMA yang berlokasi di Jl Pendidikan Jati Kesuma, Kecamatan. Namo Rambe, Kabupate. Deli Serdang itu dihadiri Komite Sekolah Nimbang Tarigan, Sekretaris Mantin Sembiring, mewakili orangtua murid, Debora Simalango, Bendahara Aswin Lubis dan Humas Rumpia Ginting.

Prosesi acara sertijab ini berlangsung diawali dengan surat keputusan yang dibacakan pihak sekolah, kemudian disusul sambutan mewakili komite serta sambutan ucapan selamat datang dari salah seorang siswa.

Dalam sambutannnya, Kepsek SMA 1 Namorambe, Ana Simanjuntak mengatakan pihaknya bersama jajaran termasuk guru di sekolah akan melanjutkan apa yang sudah dilakukan pejabat lama, yakni Drs Joni MM selama menjabat di sekolah satu-satunya Sekolah Menengah Atas yang berstatus Negeri di Kecamatan Namorambe dan sudah berdiri sejak tahun 2005 lalu itu.

Ana Simanjuntak yang sebelumnya Kepala Sekolah SMA 20 Medan tidak lupa mengucapkan terima kasih atas kinerja yang dilakukan Drs Joni MM, sehingga sekolah tersebut meraih berbagai prestasi.

Untuk diketahui, sejak berdiri tahun 2005 lalu, SMA Negeri 1 Namorambe ini telah meraih prestasii, di antaranya melahirkan lulusan yang masuk ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Tinggi Swasta (PTS), menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN), pegawai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Anggota Kepolisian Republik Indonesia (POLRI), anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI), dan lain sebagainya. 

Dari segi prestasi Guru, di antaranya : menjadi Finalis Guru Berprestasi Tingkat Kabupaten, Instruktur Kabupaten dan Nasional dalam Implementasi Kurikulum 2013, Instruktur Nasional Guru Pembelajar (Guru Inti).

Bahkan kerjasama dengan JICA (Japan International Coorporation Agency) yang telah membawa beberapa Guru ke negara Jepang dalam Studi Banding dan pelatihan. Tak kalah pentingnya SMA Negeri 1 Namorambe juga telah menjadi Finalis Program Adiwiyata Tingkat Nasional.

Dalam kesempatan itu, Komite Sekolah Nimbang Tarigan mengucapkan selamat bertugas kepada An Simanjuntak SPD MM, yang telah ditunjuk sebagai Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Namorambe Kabupaten Deli Serdang.

Nimbang Tarigan optimis pejabat baru ini mampu menjalankan tugasnya dengan baik dan diharapkan para guru dan komite sekolah bersinergis dalam mewujudkan keberhasilan yang dicita-citakan bersama itu. (Erniyati)

Komentar